Ajang Kampret Ngomyang

Melalui ruang maya yang didapatken secara boleh pinjam pun juga terbatas ini selain menginformasikan tentang Wayang Kampung Sebelah, sekaligus sebagai ajang "ngomyang" bagi Kampret tentang apa saja dan sekenanya. Jadi ya harap dimaklumken ya, mas bro... Matur sembah nuwun awit karawuhanipun tuwin kawigatosanipun. Nuwun.

Jumat, 05 April 2013

Aneka Pengamen

Bung Koma Rhamarimari
Ciptaan: Yayat Suheryatna

Stulus hati kau bernyanyi
Dan menari percaya diri
Penontonmu datang dan pergi
Tapi engkau tiada peduli
sainganmu bintang televisi
Kau setia hati nurani

Sore sampai pagi menyanyi menari mencari sesuap nasi
Sebenarnya sama dengan artis ibu kota yang bergengsi
Sore sampai pagi menyanyi menari mencari sesuap nasi
Sebenarnya sama dengan artis ibu kota yang bergengsi

Yang berbeda honorariumnya saja

(suluk/vokal dalang)

Biarlah, katanya yang penting berusaha
Manusia jatahnya beda-beda

Semakmur-makmurnya sebuah negeri
Pasti ada yang tidak makmur
Sekaya-kayanya sebuah negeri
Pasti ada yang tidak kaya
Ada pengamen yang ke luar negeri
Ada juga dalam bis antar kota
Pada bae

Waru-waru dhoyong rama, dhoyong nang pinggir kali
Lunga ngendhong, lunga ngendhong ora bali-bali
Waru dhoyong nang pinggir kali
Lunga ngendhong ora bali-bali

Tarian lenggerku meredam kedukaan
Nyanyian lenggerku...
Menggugah semangat juang warga desaku
Setelah penat sehari kerja di ladang

Sore sampai pagi menyanyi menari mencari sesuap nasi
Sebenarnya sama dengan artis ibu kota yang bergengsi
Sore sampai pagi menyanyi menari mencari sesuap nasi
Sebenarnya sama dengan artis ibu kota yang bergengsi

Pengamen-pengamen ciptaan Tuhan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar